SMA Negeri 1 Gamping Selenggarakan Kemah Pramuka Tahunan di Desa Wisata Tinalah -->
Paket Wisata Jogja Dewi Tinalah

SMA Negeri 1 Gamping Selenggarakan Kemah Pramuka Tahunan di Desa Wisata Tinalah

Desa Wisata Tinalah menjadi pilihan utama sebagai tempat pramuka Jogja yang inspiratif dan edukatif. Pada tanggal 22 hingga 24 April 2025, SMA Negeri 1 Gamping menyelenggarakan kegiatan kemah pramuka tahunan di bumi perkemahan Jogja yang terletak di Desa Wisata Tinalah, Kalurahan Purwoharjo, Samigaluh, Kulon Progo, Yogyakarta.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program pembelajaran luar kelas untuk membentuk karakter dan keterampilan siswa. Dengan konsep camping Jogja yang menyatu dengan alam dan dipadukan dengan nilai-nilai budaya lokal, kemah ini memberikan pengalaman berharga bagi para siswa.

Hari Pertama Penuh Semangat dan Kreativitas

Kegiatan dimulai dengan upacara pembukaan sebagai simbol semangat dan disiplin pramuka. Selanjutnya, siswa mendirikan tenda secara mandiri, melatih kemandirian dan kerja sama dalam tim.

Sesi sangga cerdas cermat menjadi ajang unjuk wawasan kebangsaan dan pengetahuan kepramukaan. Sesi pionering dan scout chef (memasak kolak) melatih kreativitas dan keterampilan bertahan hidup. Pembuatan mikroblog serta postingan kreatif menjadi salah satu bentuk adaptasi ke dunia digital, yang memperkuat kemampuan komunikasi siswa.

Giat yel-yel dan pentas seni menyemarakkan suasana malam, ditutup dengan jurit malam yang membangun keberanian dan kekompakan regu.

Hari Kedua Aktivitas Fisik, Emosional dan Sosial

Hari kedua diawali dengan senam pagi dan jelajah alam, membangkitkan kesadaran lingkungan dan fisik. Sesi talkshow membahas kepemimpinan, lingkungan, dan inovasi remaja. Permainan outbound melatih kerja sama, problem solving, dan ketahanan fisik.

Malam harinya, api unggun menjadi simbol semangat yang membara diiringi pentas seni dan makrab yang menguatkan ikatan antarsiswa.

Hari Ketiga Refleksi dan Tanggung Jawab

Kegiatan terakhir diawali dengan ibadah dan sarapan bersama. Setelah itu siswa melakukan pembersihan area perkemahan, sebagai wujud tanggung jawab terhadap lingkungan. Kegiatan ditutup dengan serah terima dan perjalanan kembali ke sekolah.

Manfaat Kegiatan Kemah Pramuka

Kegiatan kemah pramuka di Desa Wisata Tinalah memberikan banyak manfaat bagi siswa, antara lain:

  • Penguatan karakter melalui kegiatan kedisiplinan, kepemimpinan, dan gotong royong.
  • Peningkatan keterampilan hidup (life skill) seperti bertahan hidup, memasak, komunikasi, dan adaptasi teknologi.
  • Wawasan kebudayaan lokal melalui interaksi dengan warga desa dan nilai-nilai lokal yang ditanamkan selama kegiatan.
  • Pemanfaatan teknologi dengan pembuatan mikroblog dan konten kreatif sebagai bentuk pembelajaran digital.
  • Meningkatkan kesadaran lingkungan melalui kegiatan jelajah alam dan bersih lingkungan.

Desa Wisata Tinalah Pilihan Tepat untuk Layanan Kemah Jogja

Sebagai tempat pramuka Jogja yang telah dikenal dengan fasilitas bumi perkemahan Jogja yang memadai, Desa Wisata Tinalah menyediakan paket lengkap layanan kemah Jogja untuk sekolah, komunitas, dan organisasi. Didukung dengan pemandangan alam Pegunungan Menoreh yang menawan, fasilitas lengkap, serta pendampingan profesional, menjadikan tempat ini ideal untuk kegiatan pendidikan karakter. Selain itu untuk program kemah ini juga sudah dapat diakses melalui layanan SIPLah BliBli, sehingga memudahkan juga dalam pengelolaan administrasi kegiatan.

Bagi sekolah, organisasi pemuda, atau komunitas yang ingin menggelar kegiatan serupa, Desa Wisata Tinalah siap menjadi mitra. Selain sebagai wisata sekolah, tempat ini juga menawarkan berbagai aktivitas edukatif dan inspiratif yang cocok untuk camping Jogja, kemah pramuka, live in, maupun wisata edukasi.

Hubungi kami di Desa Wisata Tinalah untuk merancang program kemah dan wisata edukasi terbaik untuk siswa dan generasi muda. Mari bersama membangun karakter bangsa melalui pengalaman langsung di alam dan budaya desa.
Kelas Digital Marketing Kelas Digital Marketing