Desa Wisata Tinalah -->
Paket Wisata Jogja Dewi Tinalah

Bidan Yogyakarta di Desa Wisata Tinalah

Bidan Yogyakarta Almaata
Bidan Yogyakarta Almaata melakukan kegiatan out bound (mancakrida) di Desa Wisata Tinalah Yogyakarta. Kegiatan bertujuan untuk melatih jasmani dan rohani pada calon bidan. Kesiapan fisik yang kuat dilatih dalam kegiatan out bound di Desa Wisata Tinalah. Kemampuan rohani dilakukan dengan cara melatih kemampuan kepemimpinan, kefokusan, kerja sama dalam kelompok. 

Bagi anda yang ingin melakukan kegiatan sperti bidan yogyakarta di Desa Wiata tinalah dapat menghubungi info berikut.

Merti Bumi Tinalah 2017



26 Agustus 2017 – Desa Purwoharjo (Desa Wisata Tinalah) menggelar Merti Bumi Tinalah. Acara ini merupakan bentuk syukur masyarakat  ke pada Tuhan Yang Maha Tunggal atas segala bentuk rizki di bumi dan hasil panennya. Kegiatan diikuti oleh warga dari 14 dusun di Desa Purwoharjo. Setiap dusun menyajikan betuk tumpeng dan hasil bumi yang dihias dengan menarik. Tidak hanya itu, setiap dusun juga menampilkan kesenian khasnya.

Tema Merti Bumi Tinalah, yaitu “Sengkut Gemregut Hambangun Projo, Rukun Agawe Santoso” yang berarti membangun tempat tinggal dengan semangat gotong royong dan sungguh-sungguh, dengan penuh kerukunan supaya tercipta kondisi yang tentram dan sejahtera. Hal ini untuk memberikan semangat bagi warga di Purwoharjo agar selalu menciptakan suasana yang tentram dengan penuh tanggung jawab dalam menjalani setiap aktivitasnya.

Baca Juga: Wisata Alam Puncak Kleco Gelar Tradisi Wiwitan Angler Tandur. Apa itu?

Acara ini dihadiri oleh tokoh-tokoh setempat, pejabat tingkat kecamatan Samigaluh dan kabupaten Kulon Progo. Dalam acara ini  dilakukan tabur bunga di Sungai Tinalah yang menjadi simbol rasa syukur dan kesejahteraan warga Purwoharjo. Pada akhir acara ditampilkan beberapa pentas seni berupa sholawatan dari siswa sekolah dasar di Purwoharjo dan atraksi jatinal versi anak-anak. Rangkaian kegiatan Merti Bumi Tinalah dilanjutkan dengan  acara pentas ketoprak dan dan wayang pada malam harinya. (Admin)


Membuncah Senja Tinalah


Berkunjunglah ke Desa Wisata Tinalah yang terletak di Desa Purwoharjo, Kecamatan Samigaluh, Kabupaten Kulon Progo. Pada musim kemarau mungkin air sungai surut. Namun bukan berarti kita tidak dapat menikmati wisata alam yang ada bukan? Foto-foto berikut diambil dalam kunjungan singkat, sekadar mampir di salah satu lokasi di desa wisata tersebut.

Banyak hal yang dapat dilakukan di kawasan wisata Desa Wisata Tinalah. Wisatawan bisa memilih berbagai paket wisata yang ada di Dewi Tinalah. Banyak wisatawan mancanegara maupun domestik telah berkunjung di Dewi Tinalah. 

Bagi Anda yang ingin berencana untuk berwisata di tempat wisata Jogja, Dewi Tinalah bisa menjadi salah satu referensi tempat wisata di Jogja. Dewi Tinalah merupakan tempat wisata dengan kosep desa wisata yang ada di kawasan wisata Kulon Progo.

Tentu Kulon Progo saat ini sedang berkembang tempat wisatanya. Tetapi beberapa tahun lagi akan ada bandara baru yang ada di kawasan Kulon Progo. Akan banyak tempat wisata baru bermunculan. 

Desa Wisata Tinalah hadir untuk memberikan kesempatan bagi wisatawan merasakan berwisata di kawasan desa. Tentu ini sangat menarik bagaimana pengalaman tinggal di desa, merasakan suasana desa, mengikuti berbagai kegiatan mastarakat di desa.

Bagi Anda yang sedang mencari tempat wisata di Jogja, Dewi Tinalah bisa menjadi salah satu tempat wisata yang bisa Anda kunjungi. Anda bisa berwisata di kawasan wisata alam Puncak Kleco, Goa Sriti, dan Rumah Sandi Negara. Selain itu Anda bisa bermalam di Dewi Tinalah dengan cara berkemah atau camping menggunakan tenda.

Tertarik untuk berkunjung ke Dewi Tinalah. Segera reservasi kesempatan ini untuk berbagai keseruan wisata Anda. Yuk ke Dewi Tinalah. Kami tunggu kedatangan Anda, sampai jumpa di Dewi Tinalah.

Baca Juga: 6 Desa Wisata di Kulon Progo

Warga Tinalah Gelar Merti Dusun


KULONPROGO – Ratusan warga desa purwoharjo kecamatan samigaluh Kabupaten Kulon progo Yogyakarta menggelar tradisi merti  bumi tinalah di lapangan desa.  Belasan tumpeng menjadi rebutan warga untuk ngalap berkah.

Sejak pagi hari,  ratusan warga mempersiapkan berbagai macam sesaji berupa nasi tumpeng, ayam ingkung, sayur,  lauk serta jajanan pasar di ikuti dari 14 pedukuhan. Kirab  di titik selatan mulai dari Dusun Plipiran dan wilayah utara dari Pedukuhan Keji, kirab menempuh jarak 1,5 kilometer.

Tabur bunga di sungai ini bertujuan agar air yang mengalir di sungai tinalah bisa memberikan kesejahteraan bagi masyarakat. Selesai menaburkan bunga ke sungai,  rombongan kembali ke lapangan dan berdoa bersama. Usai berdoa kemudian dilanjutkan dengan kembul bujono atau makan bersama yang diikuti seluruh warga serta gunungan hasil bumi langsung diserbu oleh warga.

Baca Juga: Desa Wisata Tinalah Gelar Merti Bumi Tinalah


‘Warga mengaku ikut rebutan gunungan biar semuanya selamat, biar dapat berkah”, tukas Jumilah.

Jumilah menambahkan, rencana sayuran untuk di masak untuk keluarga.

“Sudah tiga kali ini ikut rebutan gunungan”, tambahnya.

Ketua Panitia Merti Dusun TInalah Maruki mengatakan, tradisi merti  bumi tinalah sebagai upaya melestarikan budaya serta merupakan ungkapan rasa syukur kepada tuhan yang telah memberikan rezeki yang melimpah kepada masyarakat dengan keberadaan sungai Tinalah. (ist)

Kegiatan ini sebenarnya sempat vakum beberapa waktu, namun setelah muncul wacana pembangunan waduk tinalah hingga rencana tersebut gagal dilaksanakan.  (ist)

Kelas Digital Marketing Kelas Digital Marketing